• Breaking News

    KABAR APTIKNAS: MENGOPTIMALKAN TATA KELOLA ARSIP SECARA AKUNTABEL DAN TRANSPARAN PENCEGAH KORUPSI




    Mengoptimalkan Tata Kelola Arsip Secara Akuntabel Dan Transparan Pencegah Korupsi
    Indonews Jakarta. Tersedianya data dokumen/arsip elektronik in-aktif, tertatanya ruang penyimpanan, meningkatkan daya dukung Sarana/Prasarana, pengelolaan, pengamanan, pelayanan informasi, penyelenggaraan dan administrasi parleman akan meningkatkan dukungan SDM dalam rangka pengelolaan dan pelayanan dokumen/arsip, yang mutakhir di seluruh bagian menjadi suatu sistem informasi manajemen yang terintegrasi antar satuan unit kerja di lingkungan kesekretariatan DPR RI.
    Dengan itu, Bidang Arsip dan Museum Setjen dan BK DPR RI mengadakan Seminar Kearsipan dengan Tema ” Mengoptimalkan Tata Kelola Arsip DPR RI Secara Akuntabel Dan Transparan ” di Ruang Abdul Muis Komplek Parlemen Gedung DPR RI Jakarta Selatan, Selasa 27 November 2018.
    Puguh Kuswanto, Hadir sebagai Narasumber dengan latar belakang sebagai Konsultan TI Mabes Polri, Konsultan Kearsipan BPN, Konsultan Kearsipan Imigrasi, juga aktif di berbagai organisasi diantaranya Ketua DPD Apkomindo Bogor, WA Ketua DPP Aptiknas, Pembina GMPK Kabupaten Bogor, sekaligus Praktisi Kearsipan Berbasis TI.
    Kegiatan Seminar ini di mulai pada pukul 13:00 Wib. Dengan memaparkan pentingnya Pengembangan Pengamanan Dokumen/Arsip Berbasis TI dan Tata Kelola Administrasi Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik DPR RI Tahun 2018, Dengan Moderator, Marsino sebagai Arsiparis.
    Seminar ini juga di selingi diskusi dan tanya jawab audiensi dari berbagai instansi seperti, Kemenhum, Kominfo, LIPI, Batan, Imigrasi, Kementan, Univ Trilogi, Kemensos, Univ Terbuka, Disdik, Kemnaker, KESDM, DPK, USU, Pusdiklat Perdagangan, UI, UIN, Pamdal, Perpusnas, BPPT, UNPAD, BAPPENAS, Mahkamah Agung, UKI, para Pustakawan serta Arsiparis Arsiparis dari berbagai instansi.
    Menurut, Puguh Kuswanto, ia mengemukakan, “Bahwasannya Gerakan Reformasi Birokrasi yang di pelopori dan dilaksanakan oleh DPR RI saat ini adalah wujud kesungguhan DPR RI dalam berbenah diri sebagai lembaga perwakilan yang modern, berwibawa dan kredibel, dalam rangka Good Corporate Governance.
    Kinerja pengelolaan Administrasi dan pelayanan Dokumen/Arsip legislatif saat ini di nilai masih perlu ditingkatkan lagi di semua unit di lingkungan DPR RI agar dapat menjadi pusat percontohan dan acuan studi banding nasional DPRD Seluruh Indonesia,”tuturnya.
    Maka daripada itu, lanjut Puguh, Masih diperlukan dukungan SDM yang memiliki integritas, inovatif, dan soliditas yang tinggi untuk mewujudkan reformasi birokrasi DPR RI.
    ” Bicara data dan informasi ada yang paper disk seperti image hasil foto hasil scanning, email. Bagaimana data data ini dikumpulkan di koleksi di proses menjadi suatu informasi, sehingga keterbukaan informasi publik ini tidak bisa dianggap main main, wajib diumumkan. Data sendiri ada yang Publish, rahasia dan non publish. Kalau saya bicara mengenai mekanisme data itu sebenarnya simple, ada satu data, data itu biasanya aktif dan non aktif ” terang Puguh.

    Puguh menekankan, “Perlunya kita sepakati bahwa Arsip ini penting, arsip ini harus menjadi prioritas buat Negara, Karna adanya ancaman keselamatan data/pengelolaan data, dokumen/arsip masih parsial dan belum terintegrasi, belum lagi dengan adanya bencana alam yang bisa menghilangkan semua data dalam sekejap.
    Sehingga, Usulan Program untuk Pengembangan Tata Kelola Administrasi dan Pengamanan Dokumen/Arsip Berbasis TI DPR RI perlu di terapkan. Seperti dengan Pengembangan Sistem Informasi/Aplikasi pengelolaan dan pelayanan dokumen/arsip dan tata persuratan. Inventarisasi ulang dan integrasi dokumen/arsip elektronik, Pelaksanaan kegiatan alih media dokumen/arsip, Relayout Ruang Arsip/Dokumen, Penyediaan sarana dan prasarana kearsipan, serta peningkatan mutu SDM melalui Pelatihan Pengelolaan Dokumen/Arsip DPR RI.
    Apabila Usulan Program dilaksanakan maka hasil yang di harapkan adalah Terselenggaranya modernisasi Sistem Informasi Management Dokumen/arsip parlemen secara menyeluruh dan terpadu dalam Sistem Tata Kelola Administrasi Elektronik DPR RI guna peningkatan pelayanan informasi untuk semua pihak (stakeholder) secara cepat, tepat, dan akuntabel dalam rangka mewujudkan Good Corporate Governance,”tukasnya.

    Senada yang diutarakan, Pria yang juga caleg DPRD dari Partai Golkar Nomer Urut 2 dapil 4, ” Fisik arsip harus kita kelola dengan baik, karena Arsip hanya tercipta satu kali, saat ini ada dua UU yang berdampingan UU kearsipan keterbukaan publik, Digitalisasi merupakan bagian daripada solusi kita diimbangi dengan legalisasi untuk Arsip yang sudah di digitalkan.
    Pengelolaan Dokumen/Arsip yang baik juga merupakan salah satu cara pencegahan tindak korupsi,”pungkasnya.(Ade Nofiansyah/Nita)
    sumber: http://www.koranindonews.com/2018/11/29/mengoptimalkan-tata-kelola-arsip-secara-akuntabel-dan-transparan-pencegah-korupsi/

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728